-->
Sukses gelar Pelantikan ORMAWA: Targetkan Pemilwa sebelum penerimaan Mahasiswa baru
Sukses gelar Pelantikan ORMAWA: Targetkan Pemilwa sebelum penerimaan Mahasiswa baru

Sukses gelar Pelantikan ORMAWA: Targetkan Pemilwa sebelum penerimaan Mahasiswa baru

UNU Jogja melantik Organisasi Mahasiswa (Ormawa) di Auditorium Balai Diklat Industri, Kotagede, Yogyakarta, Pada hari sabtu sampai dengan hari Minggu (29-30/07). Pelantikan Tahun ini mengusung tema "Menggelorakan semangat baru menuju Organisasi yang aktif, progresif dan berprestasi dengan berorientasikan Freindship and leadership". 

Irwan Novianto, sebagai Ketua Direktur Kemahasiswaan melantik Ormawa tanpa Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dan Senat Mahasiswa (SEMA). Terdapat enam belas Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) dan sebelas himpunan mahasiswa program studi yang dilantik tahun ini.

Sudah dua tahun lamanya semenjak tahun 2021 BEM dan SEMA tidak turut serta dilantik bersama dengan Ormawa lainnya, sementara jika dihitung dari tahun berdirinya kampus BEM dan SEMA pertama kali dilantik dan dideklarasikan pada hari Senin (18/12/17) bertempat di Aula Lantai dua UNU Jogja. Yang dilantik langsung oleh Dr. KH. Hilmy Muhammad, MA selaku Warek III bidang Akademik pada periode tersebut. (Baca:bangkit media.com dan lpmnusa.com) 

Terdapat beberapa alasan yang melatar belakangi dari kebijakan dan putusan yang diambil oleh kemahasiswaan periode tahun ini. Menurut Direktur Kemahasiswaan, Mengapa hanya melantik UKM dan HMP, beberapa di antaranya adalah karena belum adanya pemilihan Mahasiswa (Pemilwa) dan demi efisiensinya  waktu mengingat pelaksanaan Pemilwa memerlukan waktu dan tenaga yang cukup besar. 

Adapun pelantikan tahun ini merupakan hasil pertemuan semua Pengurus Ormawa dengan Direktur kemahasiswaan pada hari sabtu (27/05) di Pendopo baru UNU Jogja. Irwan Novianto menyepakati agar semua Pengurus Ormawa segera menyelenggarakan pelantikan. Sementara untuk pemilwa (BEM dan SEMA) ditargetkan sebelum penerimaan mahasiswa baru. (baca: lpmnusa.com). 

Di sisi lain, salah satu anggota HMPSII Al Aziz mengeluhkan informasi dan mekanisme pembentukan kepanitiaan pelantikan Ormawa tahun ini yang terlalu eksklusif. Tidak ada komunikasi dan intruksi yang jelas dari ketua panitia. Akhirnya ia tidak datang menjadi panitia untuk pelantikan Ormawa.

“Sebenarnya waktu setiap HMP diminta mendelegasikan beberapa volunteer untuk menjadi panitia saya datang cuman setelah itu tidak ada komunikasi lanjutan, saya merasa tidak enak jadi saya tidak hadir lagi” Ujar Aziz. (*) 



Penulis | Ibrahim | Editor | Suldi Ismail |


 

Baca juga: